Revitalisasi Gerakan Progresif HMJ Fisioterapi

Revitalisasi Gerakan Progresif HMJ Fisioterapi

MAKASSAR, INTELLIGENT – Revitalisasi Gerakan Progresif HMJ Fisioterapi menjadi tema yang diangkat dalam acara pelantikan Pengurus baru Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Fisioterapi Politeknik Kesehatan Makassar di Auditorium Fisioterapi,Rabu (21/3).

Kegiatan ini dihadiri Ketua Jurusan Fisioterapi, Anshar,S.Pd., S.Ft,Physio.,M.Kes serta beberapa Dosen, Mahasiswa dan Lembaga Kemahasiswaan KEMA PKM.

Revitalisasi merupakan vital-vital sebuah organisasi, itulah harapan yang tersirat dari sebuah organisasi yang sudah baik tapi akan ditingkatkan lagi  ujar Fahrita Idrus selaku ketua panitia acara.

Dari tema tersebut Ketua HMJ Fisioterapi, Agung Saputra menyebutkan bahwa program kerja baru yang akan mereka laksanakan lebih menitik beratkan pada potensi mahasiswa, program kerja akan disesuaikan dengan zaman dan kebutuhan mahasiswa.

“Sebelum meningkatkan potensi dari mahasiswa lain, kami menitik beratkan kepada potensi anggota kami dulu, karena apabila potensi-potensi yabg di dalam sudah kuat, insya Allah nanti untuk pengembangan keluarnya lebih mudah” ucapnya usai acara pelantikan.

Ketua Jurusan Fisioterapi Anshar, S.Pd., S.Ft., Physio juga menambahkan bahwa para pengurus harus memberdayakan potensi dari anggotanya.

“Jalin terus kerjasama antar pengurus, berdayakan anggota, karena ini adalah organisasi bukan pekerjaan satu orang saja tetapi kerja kolektif tanggung jawabnya pada ketua dan pengurus inti dan harus menjalin komunikasi dan minta pendapat pada senior yang sudah demisioner” jelasnya.

Saran dan masukan yang diberikan dari ketua jurusan dan demisioner HMJ Fisioterapi adalah agar terjalin komunikasi yang baik antara pihak pengurus dan jurusan, antar mahasiswa, dan juga untuk KEMA.

*Reporter :Kru-23-29

Berita ini juga dimuat di persintelligent.com

Desti Kurniawati

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *