Kemah Sehat Sebagai Wadah Perkenalan

Kemah Sehat Sebagai Wadah Perkenalan

MAKASSAR, INTELLIGENT – Kemah sehat yang diadakan oleh UKM Pramuka – Racana Wahidin Sudirohusodo-Suliyanti PKM merupakan salah satu wadah atau cara untuk memperkenalkan Politeknik Kesehatan, khususnya Politeknik Kesehatan Makassar.

Kemah Sehat yang dilaksanakan sejak Jumat, (23/11) hingga Minggu, (25/11) ini menghadirkan peserta dari 11 pangkalan yang ada di SMA/SMK se-kota Makassar, diantaranya:

1. SMAN 19 Makassar
2. SMAN Ar-Rahman
3. SMAN 7 Makassar
4. SMK Mega Rezky
5. SMKN 2 Makassar
6. SMK Laniang Makassar
7. SMK Kartika XX-I Makassar
8. SMA Maha Putra
9. SMA 09 Makassar
10. SMAN 12 Makassar
11. SMA Kimia Makassar

Dewan racana putri UKM Pramuka, Rismadillah merasa senang karena dapat mengundang beberapa Sekolah yang ada di Kota Makassar, sekaligus untuk memperkenalkan Politeknik Kesehatan melalui workshop yang diberikan kepada peserta.

“ Kalau perasaannya sih pasti senang, kita kedatangan dari beberapa SMA yang ada di kota Makassar, sekaligus bisa memperkenalkan kampus kita apalagi besok kita ada kegiatan workshop di Jurusan Kesling dan Gizi,” jelasnya.

Dosen Kemahasiswaan Direktorat PKM, Manji Lala mengatakan kegiatan ini dapat dijadikan contoh untuk Lembaga lainnya.

“Kegiatan seperti ini harus diperbanyak dan dicontoh oleh UKM lainnya karena melibatkan beberapa SMA. Ini salah satu cara untuk memperkenalkan kampus kita secara tidak langsung,” tungkasnya.

Reporter : *Kru-Awl-Lnk-Fdl

Berita ini juga dimuat di persintelligent.com

Nabilah Aisy

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *